My Baby

My Baby

Sunday 13 March 2011

Rasa Bosan

Rasa bosan memang tidak menjadikan seseorang nyaman dalam menjalani suatu hal. Rasa bosan dapat menyelimuti diri kita setiap saat. Tidak perduli waktu, hari, jam, menit, detik, tanggal, bulan, tahun, dengan siapa kita, dsb. Rasa itu dapat muncul dengan/secara tiba-tiba dan tidak ada kompromi sebelumnya (haha.. ya jelaslah..).
Rasa bosan dapat terjadi pada pekerjaan, tugas sekolah maupun tugas kuliah, pacar, kondisi diri, ekonomi keluarga, hubungan dengan teman, dsb. Setiap segi mempunyai banyak faktor yang mempengaruhi.

Faktor yang mempengaruhi:
1. Rasa Bosan pada Pekerjaan, biasanya karena kurangnya rasa percaya diri dalam bekerja. Karena kondisi tempat kerja yang tidak kondusif.  Kurangnya sosialisasi pada rekan kerja. Merasa minder dengan kemampuan diri,dsb.
2. Rasa Bosan pada Tugas (Sekolah), biasanya karena saat di ruang kelas tidak memperhatikan penjelasan guru. Tugas yang diberikan guru terlalu banyak. Tidak atau malu bergaul dengan teman sekelasnya. Merasa bahwa dirinya tidak mampu mengikuti pelajaran. Merasa bahwa dirinya tidak mampu bersaing dengan temannya, dsb.
3. Rasa Bosan pada Tugas (Kuliah), biasanya karena sumber atau literatur kurang. Tidak adanya kemauan untuk berkembang. Kurangnya motivasi diri. Kurangnya rasa kompetisi dalam diri. Dosen yang tidak atau kurang menarik (menurutnya). (Untuk tugas kelompok) biasanya tidak cocok dengan anggota kelompok, dsb.
4. Rasa Bosan pada Pacar, biasanya karena kurangnya rasa saling percaya. Hubungan yang terjalin sudah lama. Merasa sudah tidak ada lagi kecocokan. Ada target baru yang dirasa lebih menarik, dsb.
5. Rasa Bosan pada Kondisi diri, biasanya tidak ada motivasi dalam diri. Kurang mampu dalam mengelola perasaan. Kurangnya rasa positive thinking,dsb.
6. Rasa Bosan pada Ekonomi Keluarga, biasanya karena hubungan dalam keluarga tidak harmonis. Keadaan ekonomi keluarga sedang dilanda susah atau kesulitan. Merasa tidak cocok dengan anggota keluarga,dsb.
7. Rasa Bosan pada Hubungan dengan Teman, biasanya karena hubungan dengan teman tidak terjalin dengan baik. Adanya salah paham. Teman dirasa sudah tidak menguntungkan lagi. Tidka sejalan dengan fikirannya,dsb.

Cara Mengatasi Rasa Bosan
1. Selalu positive thinking
2. Lakukan sesuatu yang bermanfaat
3. Tumbuhkan motivasi dalam diri
4. Yakin pada kemampuan yang kita miliki
5. Selalu nikmati apa yang sedang kita lakukan
6. Lakukan suatu hal yang terbaik
7. Modifikasikan perasaan kita
8. Tingkatkan kemampuan yang kita miliki
9. Jalin keharmonisan dengan siapa pun
10. Mendekatkan diri pada Tuhan Yang Maha Pengasih.

No comments:

Post a Comment